DjoNews.com – Kendal, Pemerintah Desa Sidomakmur, Kecamatan Kaliwungu Selatan, Kabupaten Kendal bersama BUMDes dan Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH), merintis objek wisata dengan nama Taman Buah Sidomakmur Kaliwungu Selatan.
Menempati lahan seluas 10 hektoare milik Perhutani KPH Kendal, wana wiisata Taman Buah Sidomakmur mudah dijangkau, karena berada di pinggir jalan desa.
Kepala Desa Sidomakmur, Bambang Sukaryono mengatakan, taman wisata buah ini disiapkan menjadi wisata terpadu, yakni wisata pendidikan, swafoto, wisata air, dan wisata fun game.
“Saat ini yang digarap baru 4 hektoare, yang ditanami banyak jenis pohon buah-buahan dan dilengkapi dengan taman. Insya-Allah bulan Oktober, rencana kami akan opening ceremony dan tempat ini dibuka untuk umum,” ujarnya, Sabtu (15/8/2020).
Dikatakan, pihaknya sudah mencoba sebuah wana wisata dengan konsep kebun buah dan melestarikan keaneka ragaman holtikultura.
Menurutnya, di lahan wana wisata ini juga disediakan lahan untuk perkemahan dan lapangan untuk pentas kesenian. Dengan lahan parkir luas, toilet bersih, serta pepohonan jati yang berderet rapi, menjadi daya tarik tersendiri tempat wisata tersebut.
“Bagi pengunjung yang suka petualangan, kami sediakan rumah pohon dan jembatan kayu,” ujar Bambang.
Ditambahkan, animo masyarakat cukup tinggi dengan adanya wana wisata ini. Menurut Bambang, dari data desa, selama ini pengunjung bisa mencapai ratusan setiap minggunya.
“Sementara ini kami masih menggratiskan pengunjung yang ingin menikmati wana wisata taman buah ini. Dalam perkembangan nanti, kami akan adakan loket untuk penjualan tiket,” imbuhnya.
Bambang mengaku, saat ini pihaknya sedang melakukan beberapa pembenahan. Mulai dari pembersihan lokasi, penambahan taman, pembangunan jalan serta fasilitas lainnnya. Sehingga Oktober nanti sudah siap untuk ceremony.
Salah satu pengunjung, Handayani (42) mengatakan, dirinya bersama suami dan anak-anaknya sengaja datang ke tempat itu untuk mencoba wisata taman buah, yang berada di tengah hutan.
Menurutnya wisata di wilayah Kaliwungu atas ini sangat indah. Apalagi ditambah dengan beberapa fasilitas, menambah nyaman para pengunjung yang datang, untuk melepas kepanatan.
“Dengan konsep wisata terpadu, kalau sudah diresmikan pasti akan semakin menarik dan banyak pengunjung yang datang,” ungkap.
Meski gratis, namun pengelola tetap menjalankan protokol kesehatan, apalagi di tengah pandemi. Hal ini terlihat dengan disediakannya tempat cuci tangan dan sabun, serta imbauan untuk jaga jarak.
Djonews.com – Semarang, Pemkot Semarang kembali memperpanjang situasi PKM atau pembatasan kegiatan masyarakat yang akan digelar hingga 5 juli 2020. Dengan diberlakukannya PKM yang konon hingga 4 jilid ini menjadi berbeda karena ada kelonggaran di bidang pariwisata dan tempat hiburan.
Sementara itu pemerintas juga akan melonggarkan bagi warga yang ingin melakukan perikahan serta pemakaman namun dengan dibatasi maksimal 50 persen dari kapasitas ruangan tersebut.
” Tempat hiburan utamanya karaoke keluarga sudah boleh dibuka tapi sesuai jam operasional sampai pukul 22.00 WIB. Begitu juga dengan tempat wisata, sepanjang tetap memperhatikan protokol kesehatan dan dibatasi 50 persen dari kapasitas,” jelas Wali Kota yang akrab disapa Hendi di Semarang, Sabtu (20/6/2020).
Disisi lain untuk pengusahan seperti PKL restoran kafe maupun toko modern diberikan kesempatan hingga 22.00 WIB . Menurutnya kelonggaran kebijakan yang diterapkan dalam PKM jilid 4 bertujuan untuk mendongkrak pertumbuhan ekonomi di tengah pandemi.
“Kami tidak bisa memilih antara kesehatan atau ekonomi. Semuanya harus berjalan beriringan. Maka dari itu kami minta kepada masyarakat untuk tetap menaati protokol kesehatan sebagai bentuk kesadaran kepada diri sendiri, keluarga dan lingkungan,” tandasnya.
Kedepan Hendi berharap kepada masyarakat untuk tidak ragu menjalankan aktivitasnya sepanjang disiplin menerapkan protokol kesehatan yang ketat.lius
Jangan ngaku traveler sejati kalau belum pernah nangkring ke Semarang, kota yang dikenal dengan kota metropolitan terbesar kelima di Indonesia setelah, Jakarta, Medan, dan Bandung. Selain kota metropolitan, Semarang juga mempunyai banyak tempat wisata menarik yang hits untuk dikunjungi ketika liburan.
Bagi kamu yang mungkin sengaja membuat jadwal berlibur lama ke Semarang setelah wabah pandemi ini, tidak ada salahnya mencoba 5 Tempat Wisata Paling Hits di Semarang sambil bersilaturahim bersama keluarga.
Dijamin deh, objek wisata ini hit, keren, dan menjadi tujuan wisata kebanyakan orang. Yuk, simak rangkuman Djonews.com dari berbagai sumber ini.
Wisata Lembah Kalipancur
Wisata ini termasuk dalam kawasan desa wisata dan menjadi salah satu wisata hits dan populer di Semarang. Suasananya di sore hari sangat romantis dan cocok bagi kamu yang lagi kasmaran.
Cocok juga dijadikan tempat wisata edukasi dengan atmosfer pedesaan.
Selain itu di tempat ini juga terdapat berbagai fasilitas seperti kolam renang, kandang rusa, sepeda air dan masih banyak lagi. Kamu juga bisa memancing dan langsung menikmati masakan ikan air tawar.
Wisata ini terletak di Jl. Raya Kalipancur, Manyaran, Ngaliyan, Kalipancur, Ngaliyan.
Jembatan Harapan
Objek wisata unggulan di Puri Maerokoco atau yang sering disebut Taman Mini Jawa Tengah Indah ini bisa dikunjungi setiap hari dari pagi hingga sore hari.
Atau, kamu bisa juga menghabiskan akhir pekanmu di atas jembatan dengan 2 gazebo yang hits ini. Bisa bersama saudara, rekan kerja bahkan keluarga sambil menikmati berbagai menu hidangan unggulan yang harganya pas di kantong.
Tak hanya itu, di sini juga menjadi spot foto yang menarik dengan antusias dari para wisatawan yang datang.
Hutan Pinus Kragilan Magelang
Objek wisata satu ini berada di sekitar Semarang, tepatnya di Pogalan, Pakis, Jawa Tengah. Dijamin udara yang segar dan pemandangan yang mengasyikkan dapat membuat kamu merasakan indahnya kehidupan desa.
Buka setiap hari dari pukul 07.00 WIB hingga 17.00 WIB, di sini juga tersedia fasilitas kereta gantung dan suasana payung warna-warni yang indah di atas kepala yang di ikat di pohon yang bisa dijadikan sebagai spot foto yang keren.
Waduk Pendidikan Diponegoro
Kalau yang satu ini letaknya tidak jauh dari Stadion Universitas Diponegoro. Waduk yang cukup populer di Semarang ini dilengkapi dengan gardu pandang. Tampat ini bisa dijadikan salah satu tempat wisata dan menjadi tampat edukasi yang penting untuk penelitian.
Waduk Jatibarang
Tempat ini juga tidak kalah eksotis. Cocok untuk foto bersama keluarga atau sahabat. Waduk yang selesai dibangun tahun 2014 ini menjadi salah satu waduk yang hits di kalangan wisatawan lokal.
Ketika kamu sudah sampai di waduk ini jangan langsung pulang, karena masih banyak tempat wisata lainnya yang tidak kalah keren di sekitar waduk ini.
Djonews.com
– Semarang, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Semarang langsung
melakukan tindakan preventif dalam pencegahan objek wisata virus Covid – 19
(Korona) yang sudah memasuki wilayah Jawa Tengah (16/03).
Tindakan
tersebut dilakukan dengan melakukan penyemprotan cairan disinfektan dan
menyediakan hand sanitizer di lokasi wisata. Hal tersebut di konfirmasi oleh
Kepala Disbudpar Kota Semarang, Indriyasari.
“kita
akan melakukan penyemprotan tapi nunggu masih rapat ke dinas dinas terkait
lainnya,” katanya.
Virus
tersebut sudah banyak tersebar dimasyarakat membuat kepanikan sejak masuk
wilayah Jawa Tengah. Meski begitu, lanjutnya, tidak berarti pihaknya berdiam diri.
Tapi tetap melakukan promosi, untuk saat ini bidikannya lebih ke wisatawan lokal.
Penundaan
event tahunan Semarang Night Carnival (SNC) dilakukan sampai batas waktu yang
belum ditentukan guna mengurangi kontak langsung.
“untuk
kegiatan tahunan seperti SNC kita tunda dulu karena sesuai instruksi dari
pemkot semarang bahwa tidak di ijinkan acara yang mengundang kerumuman masa”
tutupnya.owe
Kota Klaten, kota yang mempunyai banyak sekali tempat wisata airnya, terutama wisata air yang berasal dari mata airnya langsung, seperti Umbul Ponggok, Umbul Nilo dan masih lagi tempat wisata air yang di Klaten, salah satunya yaitu Wisata Air Cokro Umbul Ingas.
Yah benar sekali, tempat Wisata Air Cokro Umbul Ingas ini memanglah sangat terkenal dan populer, karena harga tiket masuk yang relatif murah, fasilitas yang memadai, pemandangan yang bagus dan suasana yang begitu menyejukan membuat wisatawan betah sekali mengunjungi tempat tersebut.
Pict By instagram.com/ayuscyn/
Memang Pada awal
berdirinya Umbul Ingas ini memanglah digunakan sebagai tempat pemandian warga
setempat, akan tetapi pada tahun 2008 pemerintah daerah melakukan pengembangan
pada tempat ini supaya menjadi tempat destinasi wisata air dan menjadi tempat
yang menarik untuk dikunjungi.
Hari demi hari nama Umbul Cokro ini begitu sangat naik daun, karena sudah terekspos di media internet dan di media sosial seperti IG, Facebook, Twitter dan masih banyak lagi, sehingga membuat wisatawan penasaran ingin mengunjungi temapt tersebut.
Jam Buka, Harga Tiket Masuk, Kontak Person, Alamat, Fasilitas, Fasilitas, Menu Makanan, Letak Wisata Mata Air Cokro Umbul Ingas Klaten
Kontak Wisata Mata Air Cokro Umbul Ingas untuk memesan makanan ataupun tempat : 0856-4218-4121
Alamat:
Jl. Cokro – Tulung, Karanglo, Polanharjo, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57474
Fasilitas Umum:
Outbound, Kolam mandi bola, ATV dan Mini Trail Sirkuit, Rafting, Bungy Jumping, River Tubing, Water slide, Snorkeling ,Waterboom ,Flying fox Toilet dan ruang ganti, Warung, Area parkir , Penginapan dan hotel, Gazebo, Tempat sampah
Akses Jalan
Kondisi jalannya termasuk jalan yang mudah di akses, dapat di akses dengan mengendari motor, mobil, elp, sepur kelinci, bis kecil. kondisi rusak dibeberapa bagian.
Menu-harga
Berbagai Macam Menu makanan disana, ada juga gorengan. Anda juga bisa menikmati minumnya yaitu ada es teh, es jeruk, jeruk panas, teh panas dan masih banyak lagi. untuk harga sendiri juga tercangkau
Letak (Gmaps)
Petunjuk Arah Menuju Lokasi Wisata Mata Air Cokro Umbul Ingas
Harga Tiket Masuk dan Parkir di Wisata Mata Air Cokro Umbul Ingas Klaten
Berdasarkan pengalaman yang pernah kesana untuk harga tiket baik tiket masuk saat weekday mauun weekand dan juga Biaya parkir baik Sepeda motor, mobil, bus, sepur klinci ataupun elep yaitu sebagai berikut ini:
Tiket
Kategori
Harga
Tiket Masuk Hari Biasa
Anak – anak
Rp. 10.000
Dewasa
Rp 10.500
Tiket Masuk Weekend
Anak – anak
Rp 10.500
Dewasa
Rp 10.500
Biaya Parkir
Sepeda Motor
Rp3.000
Mobil
Rp5.000
Bus/Sepur Kelinci/Elep
Rp –
Lokasi Wisata Mata Air Cokro Umbul Ingas Klaten
Obyek wisata Mata Air Cokro ( OMAC ) ini berjarak kurang lebih 17 km kearah utara dari kota Klaten, yangmana letaknya Di Desa Cokro Kecamatan Tulung. Tepatnya yaitu berada di alamat Jl. Cokro – Tulung, Karanglo, Polanharjo, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57474. Jika anda kebingungan mencari jalannya anda bisa menggunakan Google Maps Letak Lokasi Wisata Air Cokro Umbul Ingas Klaten.
Perlu kamu ketahui bahwa selain lokasinya yang mudah dijangkau, tempat wisata umbul cokro ini juga dekat dengan wisata Umbul Ponggok.
Wahana dan Fasilitas di Wisata Mata Air Cokro Umbul Ingas Klaten
1. Omac Miracle Garden
Wahana yang pertama yaitu Omac Miracle Garden. Seperti yang sudah kita
ketahui dari namanya Omac Miracle Garden ini adalah sebuah taman yang sengaja
disediakan untuk memperindah tempat wisata dan juga supaya pengunjung tertarik
untuk mengunjungi tempat wisata ini.
2. Waterboom Cokro Tulung
Wahana yang kedua Waterboom Cokro Tulung. Berbeda dengan waterboom lainnya,
waterboom yang satu ini memiliki air yang berasal dari sumber mata air alami
dan tentunya bebas bahan kimia.
3. Water Slide
Wahana yang ketiga Water Slide. Tak lengkap rasanya jika tak ada perosotan
di dalam waterboom, tentunya perosotan ini akan memberikan keseruan yang
berbeda dan menarik untuk dicoba.
4. Snorkling
Wahana yang keempat Snorkling. Karena memiliki air yang sangat jernih, maka
objek wisata ini juga menyediakan spot snorkeling bagi para pengunjungnya.
5. River Tubing
Wahana yang kelima River Tubing. River tubing akan mengajak kalian menyusuri
sungai dan menantang arus yang dijamin akan sangat menyenangkan.
6. Rafting
Wahana yang keenam Rafting. Rafting di objek wisata yang satu ini memiliki
panjang lintasan 3,5 km yang tentunya dengan medan yang cukup menantang.
7. Bungy Jumping
Wahana yang ketujuh Bungy Jumping. Wahana ini tentunya akan membuat jantung
siapa berdebar dengan pengalaman terjun dari atas jembatan hanya dengan seutas
tali.
8. ATV dan Mini Trail Sirkuit
Wahana yang kedelapan ATV. Bagi anda yang biasanya berwisata mengajak anak,
maka ATV dan Mini Trail Sirkuit ini menjadi salah satu rekomendasi untuk
anak-anak yang bisa melatih sistem motorik anak.
9. Outbound
Wahana yang kesembilan Outbound. Di dalam Obyek Wisata ini juga menyediakan
sarana untuk bermain outbound yang sangat menyenangkan.
10. Kolam mandi bola
Wahana yang terakhir Kolam Mandi Bola. Jika anda membawa anak, bisa bermain
di area kolam mandi bola ini supaya menambah kebahagian, keseruan anak dalam
bermain.
Tak hanya Wahana tersebut yang bisa anda nikmati keseruannya, akan tetapi
juga ada fasilitas yang akan kalian dapatkan seperti :
Hotel
Gazebo
Toilet
Warung
Area Parkir
Semoga artikel ini tentang lokasi Wisata Mata Air Cokro Umbul Ingas, harga
tiket di Wisata Mata Air Cokro Umbul Ingas, medan perjalanan/kondisi jalan di Wisata
Mata Air Cokro Umbul Ingas, fasilitas wisata di Wisata Mata Air Cokro Umbul
Ingas ini dapat memberikan manfaat untuk anda.
Pantai Ngrawe adalah sebuah pantai yang saat ini sedang banyak
di bicarakan oleh para wisatawan terutama yang suka ke pantai, pantai Ngrawe
ini letaknya di daerah Gunungkidul, Jogja.
Pantai ini patut untuk kamu kunjungi saat liburan karena memiliki
keunikan tersendiri. Walaupun untuk Pantai Ngrawe ini masih dalam tahap
lanjutan pengembangan, akan tetapi di pantai ini sudah cukup banyak pengunjung
yang datang.
Pastinya di Pantai Ngrawe ini semakin cantik nan mempesona karena ada penambahan lokasi spot taman yang sangat lengkap dengan tempat duduk dan pepohonan palm yang ada disana, yang tertata sangat rapi nan indah mempesona. Yah pastinya ini akan mendukung wisatawan saat melaksanakan kegiatan terutama berfoto ria, berselfie bersama, dapat di katakan menurut kami bahwa pantai ngrawe ini merupakan pantai yang rapi nan indah mempesona di Gunungkidul daripada pantai lainnya.
View pantai Ngrawe dari atas by @dhian_hardjodisastro
Pantai Ngrawe Gunungkidul Yogyakarta ini salah destinasi satu tempat wisata di Gunungkidul yang mulai banyak dikenal oleh kalangan wisatawan baik wisatawan asing maupun wisatawan domestik. Pantai Ngrawe mulai naik daun namanya sangat viral dan banyak dituju oleh pengunjung setelah terekspos dalam media sosial dan internet, sehingga banyak wisatawan yang ingin traveler kesana.
Pantai Ngrawe ini masih termasuk dalam golongan pantai selatan,
sehingga menawarkan suasana khas seperti pantai selatan misalnya ombak yang
besar nan menantang, dengan pasirnya yang putih, suana alam yang asri dan
sangat mempesona.
Dalam kesempatan kali ini kami akan membagikan Jam Buka, Harga Tiket Masuk, Kontak Person Homestay, Alamat, Fasilitas, Akses Jalan, Warung, Letak Pantai Ngrawe.
Jam Buka, Harga Tiket Masuk, Kontak Person Homestay, Alamat, Fasilitas, Akses Jalan, Warung, Letak Pantai Ngrawe GunungKidul
Embun Segoro Homestay Rejosari, Kemadang, Kec. Tanjungsari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881•0823-2860-6538
Alamat:
Ngepung, Kemadang, Tanjungsari, Kabupaten GunungKidul, Daerah Istimewa Yogyakarta
Fasilitas Umum:
Warung/tempat makan, toko souvenir, taman buatan, area parkir yang luas, tempat isitrahat berupa gazebo dan aula, kamar mandi + toilet, dll.
Akses Jalan
Aksesnya kini sudah cukup mudah. Kamu dapat mengakses lokasi ini dengan menggunakan kendaraan.
Warung
Ada
Letak (Gmaps)
Lokasi Pantai Ngrawe
Harga Tiket Masuk dan Parkir di Pantai Ngrawe GunungKidul
Berdasarkan pengalaman pernah kesana mengenai harga tiket baik tiket masuk saat hari biasa maupun hari weekend. Biaya parkir baik Sepeda motor, mobil ataupun bus di Pantai Ngrawe yaitu adalah berikut ini:
Tiket
Kategori
Harga
Tiket Masuk Hari Biasa
Anak – anak
Rp10.000
Dewasa
Rp10.000
Tiket Masuk Weekand
Anak – anak
Rp10.000
Dewasa
Rp10.000
Biaya Parkir
Sepeda Motor
Rp2.000
Mobil
Rp3.000
Bus
Rp –
Lokasi Pantai Ngrawe GunungKidul
Untuk kamu yang ingin menuju lokasi pantai ngrawe, mengenai lokasi dari pantai ngrawe itu sendiri terletak di kabupaten Gunungkidul Yogyakarta, lebih tepatnya beralamat di Ngepung, Kemadang, Kec. Tanjungsari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881.
Jika kamu masih kebingungan untuk mencari lokasi pantai ngrawe dengan alamat itu, kamu juga dapat langsung lihat di Google Maps berikut ini Lokasi Pantai Ngrawe. Waktu yang diperlukan untuk dapat mencapai lokasi pantai ngrawe kurang lebih sekitar 1 jam 27 menit atau 57 kilometer itu dari pusat kota Jogja.
Homestay (Penginapan) di Pantai Ngrawe GunungKidul
Di dekat Pantai Ngrawe juga ada Homestyanya yang mana ini adalah berbintang 1, tapi kamu jangan khawatir karena fasilitasnya, kebersihannya juga bagus kok bersih, rapi dan indah. Kamu dapat menghubungi pihak homestya/penginapan Embun Segoro Homestay Rejosari, Kemadang, Kec. Tanjungsari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881 Nomer Telephone 0823-2860-6538
Fasilitas Pantai Ngrawe GunungKidul
Kamu ingin menuju pantai ngrawe? Tenang saja di pantai ini sangat banyak menawarkan fasilitas, seperti hamparan pantai yang indah nan mempesona dan pemandangan alam yang sangatlah amazing luarbiasa. Tidak seperti kebanyakan yang terletak di pantai di wilayah Gunungkidul, di pantai ini, Anda akan disuguhkan pemandangan taman buatan yang dikelilingi oleh rerumputan nan hijau yang indah dan kursi di sepanjang jalan menuju ke lokasi pantai.
Sebagai tujuan destinasi wisata pantai baru di Gunungkidul, pengelola mempunyai banyak sekali berbagai fasilitas yang sudah tersedia di pantai ngrawe ini. Keindahan pantai dikombinasikan dengan fasilitas yang lengkap. Wisatawan dapat duduk dan menikmati pantai dari gazebo-gazebo yang ditawarkan sambil menikmati menu makanan.
Pantai Ngrawe dapat menjadi objek wisata alternatif yang dapat Anda kunjungi di Jogja, Gunungkidul, khususnya. Karena pantai ini masih relatif baru, tempat ini belum banyak diketahui orang. Tentunya, ini bisa menjadi keuntungan bagi Anda yang membutuhkan tempat yang indah dan nyaman untuk renang. Untuk kedepannya, Pantai Ngrawe ini juga akan dilengkapi dengan berbagai macam lapak-lapak khusus bagi para pedagang. Jangan khawatir mengenai tempat parkir dan toilet. Perlu kamu ketahui bahwa untuk kedua fasilitas ini juga sudah disediakan oleh pihak pengelola wisata Pantai Ngrawe.
Semoga artikel ini tentang Lokasi Pantai Ngrawe, Harga Tiket Pantai Ngrawe, Medan Perjalanan/Kondisi Jalan Di Pantai Ngrawe, Fasilitas Wisata Ke Pantai Ngrawe ini dapat memberikan manfaat untuk anda.
Klaten adalah pusatnya destinasi yang mempunyai wisata air yang komplit. Walaupun hanya mau sekedar berenang menikmati dinginnya air, bermain-main di dalam kolam renang, bermian di sungai bahkan sampai snorkling pun ada, karena klaten adalah surganya destinasi wisata air. Klaten dikenal luas masyarakat dengan wisata airnya.
Menurut kami paling terkenal dari klaten yaitu salah satunya Umbul Nilo. Umbul Nilo adalah umbul yang terletak di pinggir pesawahan dimana di dekat lokasu Umbul Nilo tersebut terdapat tempat ternak ikan air tawar yang cukup banyak sekali.
Untuk kolamnya sendiri tidak terlalu dalam, yaitu hanya sekitar 1 meter saja. Tentu Umbul Nilo ini adalah salah satu umbul yang di daerah Klaten yang mana menggunakan sumber mata air yang alami sebagai airnya, oleh karena itu air di sana sangatlah seju, segar, dan juga membuat stres hilang sembari menikmati pemandangan yang ada di sana.
Untuk lokasinya sendiri tidak terlalu jauh juga dengan Umbul Manten, karena memanglah masih satu daerah dengan umbul manten. Meskipun tempat wisata di Klaten ini melewati gang kecil, akan tetapi masih dapat untuk di akses menggunnakan kendaraan pribadi seperti mobil, sepeda montor, sedangkan untuk Bus harus parkir dulu agak jauh dari lokasi Umbul Nilo ini.
Letak umbul nilo ini terletak di kawasan yang terbuka, sehingga akan membuat anda bisa merasakan sensai beranang santai sembari menikmati pemandangan yang disana. Pemandangan disana mulai dari pesawahan yang luas, tempat peternakan ikan, bahkan ada kali kecil yang ada di pinggir kolan renang Umbul Nilo ini.
Foto by IG ivan_vertical
Saat ini untuk pembangunan di Umbul Nilo sudah bagus daripada tahun-tahun sebelumnya, fasilitasnya juga sudah lumayan bagus, dengan harga yang terjangkau. Jadi Umbul Nilo ini sangatlah kami rekomendasikan unutk Anda kunjungi, sebagai liburan Anda.
Lokasi dari Umbul Nilo sangatlah mudah dilalui walaupun masih ada jalan yang berlubang, gang kecil. Untuk harga tiket yang murah, berbagai macam fasilitas yang ada di pantai soge, suasana indahnya pemandangan, jernihnya air nan mempesona membuat pengunjung sangatlah betah disana.
Jam Buka, Harga Tiket, Kontak Person, Alamat, Fasiltias, Akses Jalan, Warung, Lokasi Umbul Nilo Klaten
Berdasarkan pengalaman yang telah kami rasakan saat kesana untuk harga tiket baik tiket masuk saat weekday maupun weekand. Untuk estimasi Biaya tiket masuk dan parkir baik itu mengendari Sepeda motor, mobil ataupun bus yaitu sebagai berikut ini:
Tiket
Kategori
Harga
Tiket Masuk Hari Biasa
Anak – anak
Rp5.000
Dewasa
Rp5.000
Tiket Masuk Weekand
Anak – anak
Rp5.000
Dewasa
Rp7.000
Biaya Parkir
Sepeda Motor
Rp2.000
Mobil
Rp5.000
Bus
Rp –
Rute lokasi Umbul Nilo Klate
Untuk dapat menuju Umbul Nilo, Anda bisa mengambil Jalan Tegalgando – Janti jika anda datang dari arah solo yang melalui Jalan Klaten – Solo, kemudian setelah itu masuk gang – gang kecil hingga anda sampai di lokasi.
Jika Anda yang datang dari arah pusat daerah Klaten, anda bisa mengambil Jalan Karang Anom lalu ke Jalan Delanggu – Polanharjo, dan kemdian masuk ke Jalan Cokro – Tulung.
Sedangkan jika Anda yang datang dari arah Boyolali, bisa mengambil Jalan Raya Boyolali – Semarang, kemudian masuk Jalan Wonosari – Pakis, selanjutnya lurus terus hingga ketemu Jalan Randusari – Klaten, kemudian masuk ke Jalan Janti – Kopen dan nanti akan ketemu Jalan Tegalgondo – Janti, lalu anda langsung saja masuk ke gang kecil hingga sampai ke lokasi.
Umbul Umbul Nilo Klaten map dari google map
Jika Anda ingin mengunjungi Umbul Nilo Klaten silahkan membuka google maps dengan link berikut ini : Lokasi Umbul Nilo
Fasilitas di Umbul Nilo Klaten
Bicara soal
fasilitas yang ada di Umbul Nilo, anda tidak perlu khawatir. karena, objek
wisata air ini sudah didukung dengan beberapa fasilitas penunjang yang ada, yang
nantinya akan lebih membuat para pewisata lebih krasan saat berkunjung ke Umbul
Nilo.
Fasilitas
yang ada di Umbul Nilo tidak berbeda jauh dengan umbu-umbul pada umumnya.
Dimana objek wisata Umbul Nilo ini dilengkapi degan rea parkir yang lumayan
luas. Bahkan ada juga untuk konser dangdut, biasanya di Umbul Nilo ada konser
dangdut juga.
Salah satu
alesan kenapa kok area parkir di Umbul Nilo ini dibuat dengan lebih luas,
alesannya adalah karena pengunjung yang datang di umbul nilo ini kian menambah,
apalagi terus di adakan perbaikan diumbul nilo ini, supaya pengunjung betah
disana.
Fasilitas yang
berada di Umbul Nilo memang sudah cukup lengkap, seperti tersedianya toilet,
dekat dengan tempat masjid, dekat dengan pemancingan dan tempat budidaya ikan
air tawar, serta tersedia warung makan di sekitar Umbul Nilo yang bisa Anda
beli sambil berenang di umbul tersebut.
Semoga
artikel ini tentang lokasi Umbul Nilo klaten, harga tiket masuk dan parikir di Umbul
Nilo, medan perjalanan/kondisi jalan di Umbul Nilo, fasilitas Umbul Nilo , Layanan
penyewaan di Umbul Nilo ini dapat memberikan manfaat untuk anda.
Pantai Glagah di Kulon Progo Yogyakarta adalah salah destinasi
satu tempat wisata pantai di daerah Kulon Progo Yogyakarta, yang memanglah
sangat banyak dikenal oleh kalangan wisatawan baik wisatawan asing maupun
wisatawan domestik.
Pantai Glagah di Kulon Progo Yogyakarta mulai terkenal dan naik
daun namanya dan juga banyak dituju oleh wisatawan setelah terekspos dalam
media sosial dan internet, sehingga banyak wisatawan yang ingin traveler ke
pantai Glagah di Kulon Progo tersebut.
Lokasi pantai Glagah sangatlah mudah dilalui, harga tiket yang murah, berbagai macam fasilitas yang ada di pantai Glagah, suasana indahnya pantai, gemuruh ombak nan merdu, suasana pantai nan elok membuat wisatawan sangatlah betah disana.
Pantai Glagah ini masih termasuk dalam kategori pantai selatan, sehingga menawarkan suasana khas seperti halnya pantai selatan lainnya contohnya dengan ombak yang besar, pantai pasir putih, dan suasana karang pantai yang begitu indah, suasana alam yang asri dan dan terjaga.
Jam Buka, Harga Tiket Masuk, Penginapan, Alamat, Fasilitas, Akses Jalan, Toko, Letak Pantai Glagah Kulon Progo
Jam Buka:
24 Jam
Harga Tiket:
Rp. 5.000/orang
HomeStay (Penginapan)
Harganya terjangkau 150.000 – 250.000 , untuk Fasilitas bagus dan Bersih dan juga kamar mandi dalam. Penginapan Hotel Pandan Sari terletah di Kawasan wisata Pantai Glagah, Kulon Progo, Yogyakarta. No telepon: 08157936502
Alamat:
Glagah, Kec. Temon, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta 55654, Indonesia
Fasilitas Umum:
Tempat parkir luas, toilet, Penginapan, tempat istirahat, warung makan, penjualan souvenir, Mushola, kapal kecil/sampan, persewaan ATV dan Motocross, Argowisata perkebunan, fasilitas kolam anak(ada biaya tambahan) dan lain-lain.
Akses Jalan
Lokasi Pantai Glagah sendiri terbilang mudah untuk dijangkau, akses jalan menuju ke pantai ini juga terbilang bagus.
Untuk lebih tepatnya lagi Pantai Glagah berlokasi di Desa Glagah, Kecamatan Temon, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Harga Tiket Masuk dan Parkir di Pantai Glagah Kulon Progo
Tiket
Kategori
Harga
Tiket Masuk Hari Biasa
Anak – anak
Rp3.000
Dewasa
Rp5.000
Tiket Masuk Weekand
Anak – anak
Rp5.000
Dewasa
Rp5.000
Biaya Parkir
Sepeda Motor
Rp3.000
Mobil
Rp10.000
Bus
Rp20.000
Lokasi Pantai Glagah Kulon Progo
Wisata pantai Galah yogyakarta ini berjarak sekitar kurang
lebih 50 km dan bisa dicapai dengan mudah dari pusat kota Yogyakarta.
Perjalanan berkendara kurang lebih membutuhkan waktu 1,5 jam dari Jogja, kemudian
lanjutkan perjalanan menuju Wates melalui Jalan Raya Wates.
Kemudian, ambil jalur utama ke arah Purworejo untuk menuju di Desa Glagah hingga ke lokasi pantai glagah. Jika anda sudah memasuki Kota Wates, maka ikuti saja petunjuk arah jalan ke pantai glagah yang banyak tersedia.
Pantai Soge Pacitan Jawa Timur merupakan salah destinasi satu tempat wisata pantai di Pacitan yang memanglah sangat banyak dikenal oleh kalangan wisatawan baik wisatawan asing maupun wisatawan domestik.
Seperti halnya pantai Klayar, Pantai Soge mulai terkenal dan naik daun namanya dan juga banyak dituju oleh pengunjung setelah terekspos dalam media sosial dan internet, sehingga banyak wisatawan yang ingin traveler ke pantai soge tersebut.
Lokasi pantai soge sangatlah mudah dilalui, harga tiket yang murah, berbagai macam fasilitas yang ada di pantai soge, suasana indahnya pantai, pasir putih nan elok membuat wisatawan sangatlah betah disana.
Pantai soge ini masih termasuk dalam golongan pantai selatan, sehingga menawarkan suasana khas seperti pantai selatan contohnya dengan ombak yang besar, pantai pasir putih, dan suasana karang pantai nan indah, suasana alam yang asri dan dan terjaga.
Pantai Soge : Jam buka, Harga Tiket, Kontak Tempat Homestay, Alamat, Fasilitas, Akses Jalan, Warung/Toko, Letak
Jam Buka:
24 Jam
Harga Tiket:
Rp. 5.000/orang
Kontak Tempat Homestay:
Penginapan Mulyo AsihKontak Person 081331320216
Alamat:
di Desa Sidomulyo, Kecamatan Ngadirojo,
Kabupaten Pacitan, Jawa Timur, Indonesia
Fasilitas Umum:
Tempat parkir luas, Penginapan (Home Stay),
tempat istirahat, warung makan, penjualan souvenir,
Bisa dibuat untuk camping pantai, Mushola dan lain-lain.
Akses Jalan
Infrastruktur jalan menuju Pantai Soge yang sudah bagus
kerap dijadikan para komunitas bikers sebagai destinasi untuk menjajal aspal jalanan
Harga Tiket Masuk dan Parkir di Pantai Soge Pacitan
Berdasarkan pengalaman yang pernah kesana untuk harga tiket baik tiket masuk saat weekday mauun weekand. Biaya parkir baik Sepeda motor, mobil ataupun bus yaitu sebagai berikut ini:
Tiket
Kategori
Harga
Tiket Masuk Hari Biasa
Anak – anak
Rp2.000
Dewasa
Rp3.000
Tiket Masuk Weekand
Anak – anak
Rp3.000
Dewasa
Rp5.000
Biaya Parkir
Sepeda Motor
Rp2.000
Mobil
Rp3.000
Bus
Rp5.000
Lokasi Pantai Soge Pacitan
Dari Pacitan, pantai soge ini berjarak sekitar kurang lebih 30 km ke arah tenggara atau sekitar 45 menit berkendara. Dari Pacitan langsung lanjut ke arah Pasar Arjowinangun, kemudian belok kanan dan ikuti arah ke Pasar Kebonagung dilanjutkan terus saja di JLS (Jalur Lingkar Selatan) hingga tiba di lokasi pantainya.
Pantai Soge Pacitan map dari google map
Jika Anda ingin mengunjungi pantai Soge silahkan membuka google maps dengan link berikut ini : Lokasi Pantai Soge
Home Stay (Penginapan) di Pantai Soge
Di pantai Sogejuga ada penginapannya (Homestay). Harganya cukup terjangkau untuk mahasiswa ataupun rumah tangga, untuk Fasilitas bagus dan Bersih dan juga kamar mandi dalam. Homestay Penginapan Mulyo AsihKontak Person 081331320216
Keindahan Wisata di Pantai Soge
Pada tahun sekitaran 2020, pembangunan Jalan Lintas Selatan
(JLS) ikut memunculkan daya tarik di pantai-pantai baru yang sebelumnya belum
dikenal oleh wisatawan asing maupun wisatawan domestik.
Nuansa keindahan nan sejuk, alami demikian terasa di pantai soge ini. Pasir putih yang kecoklatan terhampar di pesisir pantai. Alunan ombak nan indah yang selalu datang dan kemudian kembali lagi, semakin menambah keeksotisan pantai soge. Cocok untuk anda berselfie.
Ketika terjadi pasang di pantai soge, laut tak sepenuhnya
berhasil membawa kembali air. Ahirnya, terciptalah genangan air seperti danau
yang cukup membentang luas mengambil tempat di bentangan pasirnya.
Hijaunya rerumputan dan jajaran pohon kelapa mengambil peran
menyejukkan suasana keindahan pantai soge.
Ketika pada awalnya turut menghibur para pengguna JLS yang
melalui rute Pacitan-Trenggalek. Kini, tidak sedikit mereka yang sengaja
melakukan road trip untuk menikmati panorama di pantai soge. Semakin diketahui,
pengunjungnya pun tiap hari tiap bertambah.
Satu hal yang cukup menjadi ikon di daerah sana dari Pantai Soge
adalah Jembatan Soge. Dari jembatan soge dengan kontruksi bangunan pipa
lengkung ini, pengunjung dapat menikmati muara sungai yang terhubung langsung
ke ke arah laut. Jembatan tersebut biasa digunakan sebagai spot untuk berselfie