Tag: IPS

  • Pengertian Ruang dan Interaksi Antarruang – Materi IPS Yang Harus Kamu Tahu

    Pengertian Ruang dan Interaksi Antarruang – Pada kesempatan kali ini kami akan mengajarkan kalian materi IPS di kelas 7. Bagaimana kabar kalian hari ini? Alhamdulillah semoga kalian dalam keadaan sehat wal afiat ya, semoga kalian dapat mengikuti kegiatan pembelajaran ini dengan sangat baik.

    Sebaiknya dalam pembelajaran kita secara terus-menerus mengulang-ulang materi pembelajaran, pada kesempatan ini kita akan belajar materi IPS yang pertama dengan materi ruang dan interaksi antarruang. Setelah mempelajari materi semoga kalian paham tentang pengertian ruang dan interaksi antarruang, penyebab terjadinya interaksi, menjelaskan bentuk kondisi saling bergantung yang diperlukan untuk terjadinya interaksi antarruang.

    Istilah ruang seringkali kita jumpai dalam kehidupan sehari-hari seperti ruang kelas, ruang laboratorium, ruang perpustakaan, dan juga ruang rapat.

    Dalam kesempatan kali ini kami akan menjelaskan tentang pengertian ruang dan interaksi antarruang:

    Pengertian Ruang dan Interaksi Antarruang

    Ruang adalah tempat dipermukaan bumi yang secara keseluruhan maupun sebagian yang digunakan makhluk hidup untuk tinggal, sedangkan interaksi antarruang adalah pergerakan orang, barang, informasi dari satu daerah ke daerah lain atau dari daerah asal menuju daerah tujuan. Simak penjelasan lengkap di bawah ini tentang Pengertian Ruang dan Interaksi Antarruang.

    Pengertian Ruang

    Pengertian Ruang
    Pengertian Ruang

    Ruang adalah tempat dipermukaan bumi yang secara keseluruhan maupun sebagian yang digunakan makhluk hidup untuk tinggal. Ruang tidak hanya sebatas udara yang bersentuhan dengan permukaan bumi, tetapi juga lapisan atmosfer terbawah yang mempengaruhi permukaan bumi ruang juga mencakup perairan yang ada di permukaan bumi baik berupa laut sungai maupun darat. Ruang juga mencakup lapisan tanah dan batuan hingga lapisan tertentu yang menjadi sumber bagi kehidupan.

    Dikutip dari wikipedia definisi ruang biasanya lebih bersifat spasial saja, sementara kenyataannya ruang tersebut terintegrasi secara erat dengan sekelompok manusia dengan segala kegiatannya dalam kurun waktu tertentu, dalam kajian arsitektur lingkungan dan perilaku, istilah seting cenderung lebih banyak digunakan.

    Lalu Apa yang menjadi penyebab terjadinya interaksi antarruang?

    Untuk dapat menjawabnya kalian coba perhatikan ilustrasi berikut ini:

    Ilustrasi Ruang dan Interaksi Antarruang
    Ilustrasi Ruang dan Interaksi Antarruang

    Terdapat di wilayah A juga wilayah B. Pada wilayah A berada pada daerah pegunungan sehingga tanahnya sangat subur untuk sayuran. Sedangkan Wilayah B berada di pesisir pantai yang sangat dekat sekali dengan laut tentunya merupakan penghasil ikan yang sangat banyak.

    Nah perbedaan karakteristik ini membuat masyarakat yang berada di wilayah A atau daerah pegunungan membutuhkan masyarakat yang tinggal di tepi pantai jika ingin mengkonsumsi ikan, begitu juga sebaliknya masyarakat yang berada di tepi pantai akan membutuhkan masyarakat di wilayah pegunungan Jika mereka ingin mengkonsumsi sayur-sayuran. Artinya bahwa kedua ruang ini harus berinteraksi untuk memenuhi kebutuhannya.

    Hal ini menunjukkan bahwa perbedaan karakteristik itu memicu interaksi antar ruang lalu apa yang dimaksud dengan interaksi antarruang itu?

    Pengertian Interaksi Antarruang

    Pengertian Interaksi Antarruang
    Pengertian Interaksi Antarruang

    Interaksi antarruang adalah pergerakan orang, barang, informasi dari satu daerah ke daerah lain atau dari daerah asal menuju daerah tujuan. Interaksi antar ruang dapat terjadi dalam tiga bentuk:

    1. Mobilitas penduduk yaitu interaksi dalam pergerakan manusia
    2. Perpindahan barang  Interaksi ini melalui perpindahan barang atau energi yang disebut juga dengan transportasi
    3. Perpindahan gagasan atau informasi yang disebut dengan komunikasi.

    Bentuk Kondisi Saling Dalam Interaksi Antarruang

    Semua interaksi ini dapat terjadi karena kondisi saling bergantung antara satu dengan yang lainnya, lalu Apa saja bentuk kondisi saling bergantung untuk terjadinya interaksi antarruang?

    1. Saling Melengkapi

    Saling Melengkapi - Ruang Dan Interaksi Antarruang
    Saling Melengkapi – Ruang Dan Interaksi Antarruang

    disini terdapat dua wilayah yaitu wilayah A dan wilayah B. dimana pada wilayah a surplus akan sayuran namun membutuhkan ikan, sementara di wilayah B surplus akan ikan dan juga membutuhkan sayur-sayuran kedua wilayah ini saling bergantung dan saling menguntungkan dan juga saling melengkapi.

    2. Kesempatan Antarruang

    Kesempatan Antarruang - Ruang dan Interaksi Antarruang
    Kesempatan Antarruang – Ruang dan Interaksi Antarruang

    yang kedua kan antara dimana disini terdapat wilayah c yang letaknya lebih dekat dengan wilayah a. wilayah C ini surplus ikan dan membutuhkan sayuran, karena letaknya lebih dekat maka ongkosnya pun jauh lebih murah untuk menuju ke wilayah A, sehingga penduduk pada wilayah A menjalin kerjasama dengan penduduk yang berada wilayah C, sehingga hubungan antara wilayah A dan Wilayah B  semakin melemah.

    3. Kemudahan Transfer

    Kemudahan Transfer - Ruang dan Interaksi Antarruang
    Kemudahan Transfer – Ruang dan Interaksi Antarruang

    Wilayah A akan menjalin interaksi dengan wilayah B apabila sarana dan prasananya mendukung, Jika jalan atau jembatan rusak menuju Wilayah B maka interaksi tidak akan terjadi.

    Slanjutnya kita akan berlatih bersama ya untuk menguji pemahaman kalian tentang penjelasan yang sudah diberikan yang pertama. Jelaskan pengertian ruang, yang kedua jelaskan pengertian interaksi antar ruang, ketiga Apa penyebab terjadinya interaksi antar ruangm yang keemapat apa saja bentuk kondisi saling bergantung untuk terjadinya interaksi antar ruang. Nah selanjutnya kalian tulis jawab di kolom komentar yah.

    Semoga Postingan kami ini yang membahas tentang pengertian ruang dan interaksi antarruang dapat memudahkan dalam membedakannya. Semoga bermanfaat.