Djonews.com, KABUPATEN SEMARANG – Sempat hilang beberapa hari, korban Hendri Susanto (27) warga RT 04 RW 02 Pagersari, Kecamatan Bergas, Kabupaten Semarang akhirnya ditemukan pada Selasa (07/12/2021) kemarin.
Sebelumnya korban tertimbun dan terbawa arus lahar dingin Gunung Merapi di Sungai Bebeng, Kabupaten Magelang, Rabu (01/12/2021) lalu.
Kepala Kantor SAR Semarang Heru Suhartanto mengatakan kejadian berawal saat Hendri mengendarai truk bermuata pasir. Namun, ketika melintas di tengah alur Sungai Bebeng, terjadi banjir lahar dingin.
“Setelah upaya pencarian tim SAR gabungan dibantu alat berat ekskavator, korban berhasil ditemukan sekitar 500 meter dari tempat kejadian,”terangnya.
Ditambahkannnya, korban sempat melompat dari truk namun nahas, korban terseret arus lahar yang deras. Truk kemudian terguling. Korban selanjutnya akan di bawa ke RSUD Muntilan, Kabupaten Magelang.
“Korban ditemukan setelah 7 hari pencarian dengan kedalaman 2-3 meter, maka operasi SAR dinyatakan selesai dan tim yang terlibat kembali ke kesatuannya masing-masing,” tambahnya.pjo