Djonews.com – Semarang, Hampir 5 bulan lamanya Semarang Zoo ditutup,sejumlah hewan yang berada di Kebun Binatang kebanggaan warga Kota Semarang siap menyambu kedatangan para wisatawan.
Pada saat bersamaan muncul penghuni baru 2 ekor bayi Harimau Benggala,yang bernama Covi dan Vivid ketika di pamerkan oleh Wali Kota Semarang kemarin Rabu (15/7).
Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi mengatakan pengelola bonbin dalam hal ini PT Taman Satwa Semarang harus seimbang dalam mengoperasionalkan tempat wisata dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.
“Jadi tidak semata-mata menarik wisatawan sebanyak-banyaknya. Tapi bagaimana kita mengatur jumlah pengunjung dan benar-benar menerapkan sosial distancing dan SOP kesehatan. Itu yg paling penting,” jelas Hendi.
Beberapa satwa baru siap meramaikan Semarang Zoo di antaranya burung unta serta kelahiran dua bayi harimau benggala. Semarang Zoo dihuni 281 satwa dari 51 satwa.
Selain itu, terdapat wahana permainan baru Play Play Zoo. Nantinya pengunjung akan dikenakan tiket masuk sebesar R. 20.000 yang sudah termasuk dengan satu wahana permainan.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Semarang Indriyasari menegaskan pihaknya akan tetap melaksanakan pemantauan protokol kesehatan serta menyiapkan pelantang suara untuk selalu menaati peraturan SOP kesehatan.
Selain menyediakan fasilitas cuci tangan, hand sanitizer, serta pembatasan jarak, loket pembayaran di Semarang Zoo kini juga telah dilengkapi dengan metode pembayaran non tunai.
“Bahkan untuk yang tunai mereka dapat melakukan pembelian secara mandiri tanpa bersentuhan dengan orang jadi uangnya masuk ke dalam mesin menggunakan finding machine dan ini menjadi satu-satunya bonbin yang menggunakan finding machine,” terangnya.wid
Tinggalkan Balasan