Djonews.com, SEMARANG – Pemerintah Kota (Pemkot) Semarang terus berupaya melakukan vaksinasi terhadap puluhan warga Kota Semarang. Kali ini, Pemkot Semarang bekerja sama dengan Gojek Semarang mengadakan vaksinasi kepada ribuan mitra driver, warga lansia, pekerja transportasi umum di Klenteng Sam Poo Kong pada Senin (7/6/2021).
VP Regional Operations Excellence Public Policy and Government Relations Gojek, Muhammad Chairil mengatakan, dengan adanya vaksinasi ini layanan ekosistem Gojek makin aman untuk pelanggan yang sering munggunakan aplikasi online.
“Keamanan, Keselamatan dan Kenyamanan layanan selalu menjadi prioritas kami, apalagi di tengah masa pandemi. Sejak awal Gojek terus proaktif terlibat dalam program percepatan vaksinasi covid-19 pemerintah di berbagai daerah di Indonesia. Hari ini merupakan momen yang penting karena ribuan mitra driver Gojek mulai bisa mendapatkan vaksin,” katanya.
Menurutnya, program vaksinasi tersebut sebagai bentuk dukungan dalam memperingati Hari Transportasi Umum yang akan di terapkan pada Selasa 8 Juni 2021.
Sementara itu, Sekretaris Daerah Kota Semarang Iswar Aminuddin mengungkapkan apresiasinya kepada Gojek dan para mitra drivernya yang telah berpartisipasi dalam program vaksinasi pemkot Semarang.
“Ini merupakan sesuatu peran yang amat penting, karena mitra Gojek telah berperan menyambungkan berbagai layanan seperti logistik dan para pelaku UMKM untuk terus membangun jaringan,” ujarnya.
Dirinya pun meminta agar kedepan mitra driver tersebut tetap mematuhi protokol kesehatan meskipun sudah mendapatkan vaksin sehingga dapat memberikan rasa nyaman kepada penggunanya.pjo
Tinggalkan Balasan