Djonews.com, SEMARANG – Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) Trans Semarang akan menghentikan sementara operasional Trans Semarang pada Hari Raya iduladha, Selasa (20/7/2021).
Plt Kepala BLUD Trans Semarang, Hendrix Setyawan menyampaikan, informasi penghentian layanan sudah disosialisasikan melalui akun media sosial Trans Semarang.
Pemberitahuan juga sudah ditempelkan di shelter-shleter pemberangkatan maupun transit.
“Kita sudah lakukan sosialisasi terkait penghentian atau offnya layanan Trans Semarang saat libur Idul Adha. Keputusan ini kami lakukan untuk mengurangi mobilitas masyarakat,” ujar Hendrix, Senin (19/7/2021)
Hendrix menekankan, pelayanan Trans Semarang hanya berhenti satu hari saja saat Hari Raya Iduladha. Penghentian berlaku untuk semua koridor dan feeder. Operasional akan kembali berjalan pada Rabu (21/7/2021).
“Layanan akan kembali normal pada Rabu. Tentu kami imbau masyarakat tetap menerapkan protokol kesehatan dan wajib memakai masker,” sambungnya.
BLUD juga mengeluarkan surat edaran bernomor 800/1905/202. Surat tersebut berisi larangan bagi seluruh karyawan Trans Semarang untuk berpergian ke luar daerah. Dia meminta karyawan tetap tinggal di wilayah masing-masing selama kebijakan PPKM Darurat.
“Kami juga larang karyawan berpergian saat libur Iduladha. Kami antispasi penularan Covid-19 di internal Trans Semarang,” imbuhnya.
Hal ini untuk mengurangi mobilitas masyarakat dan mendukung upaya pemerintah dalam pencegahan dan penanganan Covid-19 dan pelaksanaan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) Darurat serta bertepatan dengan Hari Raya Iduladha.eko