Pengertian Teknik Linear Dalam Karya Seni

Pengertian Teknik Linear – Kegiatan dalam melakukan menggambar merupakan dasarnya dasar dari karya seni rupa. Artinya, bahwa menggambar merupakan induk dari seni rupa.

Menggambar memanglah bentuk aktivitas yang berkaitan dengan mental dan fisik yang diapresiasikan dalam bentuk goresan tangan, menggunakan media dua dan tiga dimensi.

Dalam menggambar banyak sekali tekniknya seperti teknik gambar blok (siluet), teknik gambar dusel (gosok), teknik gambar pointilis, teknik gambar aquarel, teknik gambar plakat, teknik gambar arsir, dan teknik gambar Linear.

Kesemua teknik gambar tersebut tertuang dalam teknik menggambar bentuk dan teknik menggambar model.

Dalam postingan kali ini kami akan membahas mengenai teknik linear. Apa itu teknik linear? Apa yang dimaksud dengan teknik linear? Simak penjelasannya berikut ini:

Pengertian Teknik Linear

Pengertian Teknik linear
Teknik linear

Teknik linear adalah suatu teknik menggambar untuk dapat menggambarkan objek gambar dengan menggunakan garis sebagai suatu unsur yang sangat menentukan, baik itu menggunakan garis lurus maupun garis lengkung.

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia Linier mempunyai arti terletak pada suatu garis lurus.

Pada Umumnya, penggunaan teknik linear ini dipergunakan dalam membuat gambar dengan objek-objek seperti bulu mata, rambut,  alis, bulu hewan, rerumputan, dan berbagai macam objek lainnya yang terlihat seperti kumpulan garis.

Walaupun demikian, teknik linear juga sangat baik untuk Anda gunakan dalam membuat gambar dekoratif.

Alat Untuk Teknik Linear

Alat untuk dapat menggambarkan dengan teknik arsir antara lain yaitu pensil, spidol, tinta, bolpoin atau bisa juga menggunakan alat-alat yang lainnya.

Media Menggambar Teknik Linear

Media yang digunakan untuk menggambar teknik linear yaitu kertas gambar, kertas kalkir, kertas duplex, kertas art/Matt Paper, dan kertas HVS.

Cara Menggambar Teknik Linear

Bagaimana cara menggambar dengan teknik linear? Cara untuk dapat menggambar teknik linearadalah dengan menggunakan garus lurus ataupun garis lengkung untuk dapat membentuk sebuah gambar. Untuk dapat menghasilkan kesan gelap dan terang dengan menggunakan teknik ini yaitu dengan menggunakan rapat dan banyaknya kumpulan garis dalam satu area objek gambar.

Demikianlah postingan dari kami yang membahas mengenai teknik linearsemoga pembahasan mengenai pengertian teknik linear ini bermanfaat untuk kalian semuanya dan menambah wawasan mengenai pengertian definisi dari teknik linier.

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *