Ungaran – Seminggu menghilang ternyata Ichwani (79) Warga Desa Truko, Kabupaten Semarang meninggal, diduga korban terpeleset dan jatuh ke Sungai Tritis dan terbawa arus hingga wilayah Desa Banding.
Kasubbag Humas Polres Ungaran Iptu Sugiyarta mengatakan, pada Minggu (31/01/2020) sekitar pukul 15.00, Korban saat itu keluar dari rumah dengan membawa sabit untuk mencari pakan ternak miliknya. Namun hingga malam hari korban tidak pulang.
“Warga sekitar yang tau langsung melakukan pencarian bersama. Keluarga korban melapor ke Polsek Bringin,” jelasnya.
Pencarian korban dilakukan pada Rabu (03/02/2021) di sekitar lokasi tempat biasa korban mencari pakan ternak.Nahas, petugas dan warga sekitar hanya menemukan sabit milik korban.
“di temukan di Sungai Tritis, jarak sekitar satu kilometer dari lokasi awal korban hilang,”tutupnya.rio
Tinggalkan Balasan