Di Guyur Hujan Deras Atap Rumah Warsi Roboh

Djonews.com, SEMARANG  –  Hujan deras yang mengguyur Kota Semarang, membuat rumah salah seorang warga bernama Warsi yang berada di Jalan Wiroto II Rt 7 Rw V Kelurahan Krobokan, Kecamatan Semarang Barat atapnya roboh. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut,hanya mengalami kerugian jutaan rupiah.

Warsi mengaku ketika hujan deras terjadi pada pukul 18.15 WIB, setelah hujan deras dirinya melihat atap rumahnya mulai roboh. Padahal di dalam rumah terdapat 7 jiwa dan semua sedang berada di kamar depan.

“Semua sudah di kamar depan, jadi ketika ada kejadian (atap roboh) semua sudha aman,” ujarnya.

Lebih lanjut Warsi menambahkan bahwa kamar yang berada dibelakang itu tidak digunakan untuk tidur tetapi digunakan untuk menyimpan barang. Akibat kejadian tersebut barang yang berada dikamar belakang itu menjadi kotor karena tertimpa genteng dan kayu.

“Beberapa barang itu menjadi kotor sehingga nantinya akan dibersihkan oleh keluarga sehingga nantinya akan digunakan sebagai tempat tidur,” tambahnya.

Saat ini beberapa BPBD kota Semarang dan perangkat lainnya sudah datang untuk meninjau secara langsung bahkan dari BPBD sudah memberikan bantuan untuk bisa digunakan.

“Beberapa instansi pemerintah sudah datang untuk memberi bantuan sehingag bantuan itu bisa dimanfaatkan oleh keluarga korban,” jelasnya.yda

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *