Djonews.com, SEMARANG – Guna untuk memperkokoh lini pertahanan PSIS Semarang dalam menghadapi putara kedua BRI Liga 1 2021/2022. PSIS Semarang merekrut Ahmad Subagja Baasith dari PSIM Yogyakarta.
General Manager PSIS Semarang, Wahyoe Winarto mengatakan pemain baru tersebut mampu beradaptasi dengan cepat sehingga akan dapat membantu lini pertanahan.
“Usianya juga masih muda, masih 25 tahun. Kemarin di Liga 2 juga tampil cukup apik. Bahkan bisa dibilang tak tergantikan di PSIM,” katanya, Senin (10/1/2022).
Lebih lanjut, Baasith merupakan pemain yang sempat mencicipi kompetisi Liga 1 yang ketika itu dirinya memperkuat Persib dan juga Persela beberapa tahun yang lalu.
“Baasith merupakan salah satu pertimbangan kami. Dengan hadirnya pemain baru, Coach Dragan bisa melakukan rotasi pemain jika ada pemain yang terkena akumulasi kartu,” imbuhnya.hrs
Tinggalkan Balasan